1. Hello Guest, selamat datang di Forum WinPoin. Kamu bisa bertanya, berdiskusi, sharing, dan ngobrolin apapun seputar Windows, Windows Phone, PC, Gadget, atau hal seputar Teknologi lainnya. Selamat berkomunitas! ;)

Tahun Ini Windows Phone Akan Geser Dominasi iOS

Discussion in 'Windows Phone' started by Mayza MyZone, Feb 3, 2014.

  1. Mayza MyZone

    Mayza MyZone Super Moderator Staff Member

    Joined:
    Dec 16, 2013
    Messages:
    4,945
    Android dan iOS adalah dua platform smartphone yang paling populer saat ini. Android duduk di peringkat pertama dan diikuti oleh iOS, sementara posisi ketiga dan keempat adalah Windows Phone dan BlackBerry.

    Namun tahun ini posisi itu diprediksi akan berubah dan platform yang kurang populer dapat mengejar ketinggalannya. Perusahaan peneliti Jana Mobile memprediksi bahwa Windows Phone akan menyalip pangsa pasar iOS di tahun 2014.

    "Dengan harga handset di bawah US$ 200 atau sekitar Rp 2 jutaan, popularitas Windows Phone akan meroket di negara berkembang. 2014 bisa menjadi tahunnya Windows Phone dan akan menjadi salah satu sistem operasi (OS) terpopuler di dunia," ungkap Jana Mobile, seperti dikutip dari Ubergizmo, Kamis (30/1/2014).

    Kesimpulan tersebut berdasarkan pada survei yang dilakukan terhadap 1.500 panelis di 9 negara. Ketika ditanya apa yang akan menjadi smartphone berikutnya, mereka menjawab lebih tertarik dengan Windows Phone ketimbang iPhone.
    Hal itu karena Nokia yang merupakan salah satu penyedia perangkat Windows Phone, mulai menawarkan produk-produk berharga murah dengan kualitas yang baik.

    Survei tersebut juga menemukan bahwa 74% dari mereka berencana akan membeli smartphone baru seharga Rp 2 jutaan. Ya, Windows Phone belakang ini terlihat melakukan penetrasi secara intensif di pasar negara berkembang, seperti India dan Thailand.

    Sebelumnya perusahaan jaringan periklanan AdDuplex mencatat peningkatan jumlah penjualan ponsel berbasis Windows Phone. Setidaknya ada lebih dari 10 juta handset Windows Phone yang terjual hingga akhir kuartal empat tahun 2013.

    Namun apakah survei ini akan menjadi dasar yang cukup kuat, mengingat hanya melibatkan negara berkembang Kita lihat saja nanti.

    source Yahoo!
     
  2. marwanto.se

    marwanto.se New Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    7,653
    Baguslah jika WP bisa menyalip iOS, apalagi jumlah aplikasi populer yang mulai bertambah banyak :)
     
  3. Jazz

    Jazz Windows Freak Staff Member

    Joined:
    Jan 6, 2014
    Messages:
    14,720
    Dan Harganya Bersahabat dengan Kantong orang indonesia...:kagum:
    dan Aplikasinya juga bagus-bagus..:goodjob:
    .
    Tapi kita tunggu saja apa Survei itu bakal terbukti atau tidak
     
  4. Mayza MyZone

    Mayza MyZone Super Moderator Staff Member

    Joined:
    Dec 16, 2013
    Messages:
    4,945
    seepp.. soalnya barusan beli cha,, lumia 820 lagi promo cashback 900ribu,, jadi 3,1 juta,, sebelumnya promo sampe ke 2,5 juta,,sekarang uda naik lagi,, tp masih bersahabat dengan kantong kita,, greaat..!!! :goodjob:
    [hr]
    yups.. pasalnya tahun ini WP meskipun tanpa BBM,,, ga menampik konsumen untuk menkmati fitur" di WP :cool:
     

Share This Page