1. Hello Guest, selamat datang di Forum WinPoin. Kamu bisa bertanya, berdiskusi, sharing, dan ngobrolin apapun seputar Windows, Windows Phone, PC, Gadget, atau hal seputar Teknologi lainnya. Selamat berkomunitas! ;)

Windows Explorer Terbuka Otomatis Ketika Booting

Discussion in 'Windows 7' started by bahruladitya, May 13, 2014.

  1. bahruladitya

    bahruladitya Member

    Joined:
    May 17, 2013
    Messages:
    128
    Untuk para member WinForum semuanya, ane mau tanya nih. Kenapa ya setiap ane selesai booting di Windows 7 dan masuk desktop, Windows explorer selalu terbuka sendiri? Bagaimana cara mengatasinya?

    Terima kasih
     
  2. Yusril Ibnu

    Yusril Ibnu Winpoin Staff Staff Member

    Joined:
    May 12, 2014
    Messages:
    6,373
    apakah Windows Explorer nya ada di list start up ? coba matikan..., :goodjob:
     
  3. stefanus aggasia

    stefanus aggasia Active Member

    Joined:
    Nov 8, 2013
    Messages:
    2,999
    coba buka run kemudian ketik msconfig trus enter liat di bagian start up apakah windows explolernya ada jika ada hilangkan saja check listnya trus apply dan restart, jija dibagian ini gak ada klik start all program trus cari start up kemudian klik dan lihat apa ada shortcut windows explolernya ? jika ada hapus aja
     
  4. marwanto.se

    marwanto.se New Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    7,653
    Maksudnya jendela Windows Explorer kah? Seperti yang dikatakan di atas.
    Cek di msconfig, pastikan di tab startup tidak ada yang mencurigakan.
    Cek juga di folder C:\ProgramData\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs\StartUp dan C:\Users\[Username]\AppData\Roaming\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs\Startup, kalo ada Windows Explorer hapus aja. :goodjob:
     
  5. Jazz

    Jazz Windows Freak Staff Member

    Joined:
    Jan 6, 2014
    Messages:
    14,720
    Kakek mayza dlu juga pernah dpt problem serupa...
    Cara diatas mungkin bisa handle :p
     
  6. Chrisnado

    Chrisnado Administrator Staff Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    1,859
    coba cek di Folder Options di Windows Explorer, kalo gak salah ada kata-kata "Open Last Windows Explorer When Startup"
     
  7. bahruladitya

    bahruladitya Member

    Joined:
    May 17, 2013
    Messages:
    128
    Oke makasih untuk teman-teman yang udah jawab, nanti saya coba dulu. Kalau berhasil saya kasi tau :goodjob:
     
  8. stefanus aggasia

    stefanus aggasia Active Member

    Joined:
    Nov 8, 2013
    Messages:
    2,999
    semoga berhasil ya sob :goodjob:
     
  9. bahruladitya

    bahruladitya Member

    Joined:
    May 17, 2013
    Messages:
    128
    Saya sudah coba semua cara teman-teman, tapi saya tidak menemukan Windows Explorer, baik melalui msconfig, start >all program>startup, dan lain-lain.

    Masih ada solusi yang lain? :woa:
     
  10. marwanto.se

    marwanto.se New Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    7,653
    Cara sob Chrisnado apa bisa sob?
     
  11. mabaega

    mabaega Well-Known Member

    Joined:
    Nov 9, 2013
    Messages:
    2,735
    coba gunakan tools autorun

    Periksa semua applikasi yang dipanggil saat komputer start.
    hapus yang tidak perlu.
     
  12. bahruladitya

    bahruladitya Member

    Joined:
    May 17, 2013
    Messages:
    128
    Letak pilihan Options-nya di mana? Bisa kasih SS-nya nggak? Maklum pengguna awam hahaha
    [hr]
    Saya bingung jalanin aplikasinya sob, bisa kasih tutorialnya nggak?
     
  13. marwanto.se

    marwanto.se New Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    7,653
    Mungkin apa yang ini?
    [attachment=2468]
     

    Attached Files:

  14. Yusril Ibnu

    Yusril Ibnu Winpoin Staff Staff Member

    Joined:
    May 12, 2014
    Messages:
    6,373
    wah sya ikut nyimak juga nih thread.
    lumayan klo ada kejadian sama seperti ini...
     
  15. bahruladitya

    bahruladitya Member

    Joined:
    May 17, 2013
    Messages:
    128
    Posisi saya di Windows 7 gan, itu SS-nya Windows 8 :tidaak1:
     
  16. marwanto.se

    marwanto.se New Member

    Joined:
    May 7, 2013
    Messages:
    7,653
    Gak jauh beda kok kalo setting2 di Control Panel. :goodjob:
     
  17. NyxAssasin

    NyxAssasin Member

    Joined:
    Apr 14, 2014
    Messages:
    73
    kalo gk salah, Windows Explorer terbuka karena ada settingan dari Regedit tuh. Tapi lupa tempatnya
     
  18. instal_windows81

    instal_windows81 Member

    Joined:
    Jan 26, 2015
    Messages:
    540
    Ada benarnya juga kata om NyxAssasin. Saya xn ulas setelah ini.
     
  19. instal_windows81

    instal_windows81 Member

    Joined:
    Jan 26, 2015
    Messages:
    540
    Semua solusi yang dipost agan/sista sekalian tidaklah salah. Namun jika semuanya tidak work, saya masih mengkoleksi 4 cara lagi (total 6 cara),
    Saya rangkum,
    2 solusi yang blm solved :
    - Karya om marwanto.se di http://forum.winpoin.com/diskusi-windows-explorer-terbuka-otomatis-ketika-booting?pid=90617#pid90617
    - Karya om marwanto.se di http://forum.winpoin.com/diskusi-windows-explorer-terbuka-otomatis-ketika-booting

    4 solusi tersisa :
    a. Edit userinit di Registry
    - Buka registry editor dengan mengklik Start dan ketik regedit. Kemudian arahkan ke key berikut:
    HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon\
    - Temukan kata-kata Userinit dan gantikan dengan berikut:
    C:\Windows\system32\userinit.exe
    - Sekarang restart komputer Anda dan lihat apa yang terjadi. Mudah-mudahan, Windows Explorer tidak terbuka lagi.

    b. Edit Shell Registry Key
    - Buka registry editor dengan mengklik Start dan ketik regedit. Kemudian arahkan ke key berikut:
    HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon\
    - Temukan string bernama Shell
    - Ubah valuenya menjadi explorer.exe
    - Sekarang restart komputer Anda

    c. Hapus Registry Key
    - Untuk beberapa pengguna, jika Anda memiliki Internet Explorer v5 terpasang (untuk beberapa alasan lainnya), maka Anda harus menghapus kunci dalam registri. Arahkan ke:
    HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer
    - Hapus nilai DesktopProcess dari key registry.

    d. Tool Acer SmartStart
    Beberapa komputer Acer memiliki Aplikasi yang disebut SmartStart yang akan membawa apa pun yang Anda buka setelah loading Windows dan dimulai secara otomatis pada saat Anda login. Anda dapat meng-uninstall program atau membuka dan mengatur atau menghapus program yang Anda ingin memiliki saat startup.

    Semoga solved. . . :cool:

    Sources :
    http://pehbate.blogspot.com/2014/05/mengatasi-windows-explore-terbuka.html
    http://pehbate.blogspot.com/2014/05/cara-2-mengatasi-windows-explore.html
     

Share This Page